Virus komputer paling mematikan


Virus komputer adalah sebuah program kecil yang bersifat merusak, misalnya dengan merusak data pada dokumen, sehingga membuat pengguna komputer merasa terganggu, dan dalam beberapa kasus menyebabkan kerugian yang tidak dapat diperbaiki. Lebih buruk lagi, mereka dapat memperbanyak diri mereka dan menular ke komputer lain. Virus komputer dapat dianalogikan dengan virus biologis yang menyebar dengan cara menyisipkan dirinya sendiri ke sel makhluk hidup. Sedangkan worm, meskipun secara teknis bukan dikatagorikan sebagai virus, namun worm sangat serupa dan sering mempunyai kemampuan merusak seperti virus.

10 Virus Komputer Paling Merusak

Walaupun beberapa worm dan virus berukuran sangat kecil, namun mereka dapat menyebabkan kerusakan yang sangat besar. Dari menghapus data pada hard drive sampai mematikan seluruh jaringan! Kenyataan yang menyedihkan adalah bahwa ribuan virus komputer telah dikembangkan, yang menyebabkan teknisi keamanan komputer bekerja keras setiap harinya untuk mengembangkan berbagai kode untuk melawan virus yang sangat merusak. Berkat kerja keras mereka, kini sudah ada software antivirus untuk membantu kita dalam menghadapi serangan virus ini. Inilah daftar secara kronologis dari apa yang banyak orang percaya sebagai 10 virus komputer paling merusak di dunia.

1) Pada masa awal komputer, software antivirus belum ada bahkan belum terpikirkan. Virus "CIH", yang juga dikenal sebagai "Chernobyl", adalah salah satu virus paling merusak pada masa awal komputer. Virus ini muncul di Taiwan dan menyebar ke seluruh dunia pada tahun 1998, menyerang isi dari hard drive dan BIOS komputer. Kerusakan yang disebabkan diperkirakan berkisar antara $ 20 juta sampai $ 80 juta!

2) Pada tahun 1999, dunia dikejutkan dengan serangan virus "Melissa". Juga dikenal sebagai virus "Malevolent Melissa", virus ini dikatakan dinamakan dengan nama seorang penari erotis. Menyebar melalui email massal ke 50 kontak pertama di account email seseorang, kekuatan destruktif dari virus ini diperkirakan telah menyebabkan kerusakan senilai lebih dari $ 1 miliar. Menariknya, virus ini juga akan memasukkan kutipan dari acara TV "The Simpsons" ke dalam dokumen korbannya.

3) Virus "I Love You" membuat debut merusaknya pada tahun 2000. Virus ini kadang juga disebut "Love Letter". Dengan menggunakan daftar alamat dalam Outlook sebagai media penyebaran, virus ini mengirimkan email ke semua entri dalam daftar alamat Outlook yang mengatakan "I Love You". Ketika email yang dilampiri dengan virus ini dibuka, ia akan menghapus semua file musik, gambar dan sejumlah jenis file lainnya. Virus ini diperkirakan telah menyebabkan kerusakan senilai antara $ 5 miliar sampai $ 9 miliar.

4) Dikenal juga dengan nama "The Red Raider", Worm Code Red awalnya mentargetkan situs Gedung Putih. Worm ini diaktifkan pada hari Jumat, 13 Desember 2001. Tak lama kemudian, diaktifkan pula Code Red II. Pada satu titik, ia menyebabkan kerusakan senilai $ 200 juta per hari. Setelah menyebabkan kerusakan senilai $ 2 milyar, kekuatan merusak worm ini mulai dapat diatasi, tetapi beberapa varian dari worm ini terus muncul bahkan sampai hari ini.

5) Pada tahun 2003, dunia kewalahan dengan serangan worm kecil (376 bytes) yang disebut "SQL Slammer" atau "Sapphire". Menginfeksi komputer dan server, sangat cepat menyebar dan telah menginfeksi 75.000 komputer dalam 10 menit saja! Bahkan, untuk periode 12 jam pertama, jaringan online nasional di Korea Selatan tidak dapat digunakan.

6) Dengan nama "MSBlast", worm kecil ini terbilang sangat buruk. Selain itu, virus ini juga menghina kerentanan keamanan yang ada dalam Microsoft, dengan pesannya kepada Bill Gates yang berbunyi "Why do you make this possible? Stop making money and fix your software!" ("Mengapa anda membuat hal ini memungkinkan. Berhenti mencari uang dan perbaiki perangkat lunak anda?"). Perkiraan kerusakan di seluruh dunia berkisar dari $ 2 miliar sampai $ 10 miliar dolar!

7) Tahun 2003, Worm SoBig adalah virus lain yang dilampirkan dalam email yang mengakibatkan banjir email di internet. Lebih dari setengah juta komputer terinfeksi, menyebabkan kerusakan senilai lebih dari $ 1 miliar dollar.

8) Satelit komunikasi Prancis ditutup, penerbangan Delta dibatalkan dan ribuan sistem lain mengalami kekuatan merusak dari Worm Sasser pada 2004. Menyebabkan kerusakan yang diperkirakan senilai puluhan juta dolar. Hebatnya lagi, virus ini dirancang oleh seorang remaja asal Jerman yang baru berusia 17 tahun.

9) Sekali lagi pada tahun 2004, worm yang sangat ditakuti yaitu "MyDoom", yang kadang juga disebut dengan "Norvarg" dimasukkan pada email, mengirimkan penerima lampiran pesan yang berbunyi, "Mail transaction failed" ("Transaksi surat gagal"). Dikatakan bahwa lebih dari 10 persen lalu lintas email global saat itu melambat karena virus ini.

10) 2004 adalah tahun virus worm. Worm Bagel menyebabkan kerusakan senilai puluhan juta dolar. Ketika virus ini dibuka, ia akan membuat komputer dapat diakses oleh cracker dari jarak jauh, dimana ia bisa memasuki hampir semua data yang mereka pilih untuk diakses.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Software 3D Design Terbaik versi EOC

7 Software Desain Grafis Terbaik 2013

10 Mouse Gaming Terbaik Periode Awal 2013